ilustrasi |
MTQ yang diikuti 779 peserta dan official rencananya akan dibuka
langsung oleh Bupati Aceh Utara, H Muhammad Thaib.
Kadis Syariat Islam Aceh Utara selaku Ketua Panitia MTQ
tersebut, Tgk H Idris T, mengatakan, undangan acara itu sudah disebar ke 27
kecamatan yang ada. Menurutnya, ada Sembilan cabang yang diperlombakan pada MTQ
ke 32 ini.
“Sedangkan pesertanya nanti akan ditampung di 42 rumah warga
pada sembilan desa sekitar lokasi, yaitu mulai dari Teupin Punti sampai ke
Cluster I,” ungkapnya, Kamis (21/8/2014).
Selain Sembilan cabang tersebut, lanjut Idris, sesuai
permintaan Bupati, pada MTQ kali ini juga akan diadakan lomba baca kitab kuning
dan dalail khairat. [red | serambi]
EmoticonEmoticon