Nanda Feriana, Wartawati Muda Wakili Aceh ke Indonesia Youth Conferences 2014

Nanda Feriana
AcehXPress.comLhokseumawe- Nanda Feriana, wartawati koran online The Globe Journal terpilih sebagai Duta Forum Indonesian Youth Conferences (IYC) 2014 mewakili Provinsi Aceh. Kepastian lolosnya Nanda tercatat dalam pengumuman Duta IYC yang dilakukan tanggal 1 Agustus 2014 lalu di website sinergimuda.org.
Nanda, begitu gadis ini kerap disapa, selain bertugas sebagai peliput berita di biro Lhokseumawe dan Aceh Utara, yang juga alumni SMA Negeri 1 Dewantara ini masih berstatus sebagai mahasiswi Ilmu Komunikasi FISIP di Universitas Malikussaleh (Unimal) Lhokseumawe.
Nanda yang saat ini berdomisili di Krueng Geukuh, Dewantara adalah buah perkawinan pasangan almarhum Hamdani dan Syarkiah.
Wartawati muda Aceh ini lolos terpilih bersama 33 anak muda lainnya dari seluruh Indonesia sebagai Duta Forum Indonesian Youth Conferences (IYC) 2014.
IYC merupakan program tahunan dari Perkumpulan Sinergi Muda yang bertujuan mengenalkan anak muda kepada isu-isu sosial di sekitarnya, serta menghubungkan anak muda dengan berbagai komunitas untuk berafiliasi dalam mengembangkan minat mereka merealisasikan mimpi bersama.
Sinergi Muda sendiri adalah perkumpulan yang independen yang digagas anak-anak muda di Jakarta.
Menurut Nanda, sejak periode pendaftaran Indonesian Youth Conference 2014 yang dibuka dari tanggal 1 – 30 Juni 2014, pihak panitia telah menerima lebih dari 700 pendaftar seluruh Indonesia.
Seleksi dilakukan, kata Nanda, dengan sangat ketat dan berbagai kualifikasi. Proses  seleksinya merupakan seleksi berkas aplikasi yang dikirimkan via email dan seleksi wawancara via telepon.
Beberapa persyaratan aplikasi diantaranya peserta harus memiliki pengetahuan yang cukup mengenai provinsi yang diwakilkannya juga peduli terhadap lingkungan sekitar dan aktif melakukan perubahan melalui berbagai kegiatan dan komunitas/organisasi.
“Selain itu yang tak kalah penting peserta berkomitmen untuk membuat perubahan menuju Indonesia yang lebih baik dimulai dengan melakukan gerakan atau proyek sosial di provinsi masing-masing,” ujar Nanda, Minggu (3/8/2014).

Dikatakannya, dari sejumlah pendaftar hanya 34 orang yang dipilih sebagai duta dan 34 orang dipilih sebagai delegasi dan setiap Provinsi akan diwakili oleh satu orang duta dan satu orang delegasi.
Kemudian, kata Nanda, acara tersebut akan berlangsung selama 5 hari mulai 4 - 8 November 2014 mendatang.
Adapun rangkaian acara dimulai dari lokakarya dan pelatihan mulai dari trainingleadership, project management, fundraising,hingga public speaking. Lalu jaringan aktivis muda untuk berbagi pengalaman mengenai permasalahan yang terjadi di provinsi masing-masing dan mengembangkan solusi untuk memperbaikinya.
“Selanjutnya ditutup dengan pertukaran budaya dimana diselenggarakan malam kebudayaan bagi seluruh peserta untuk bisa saling bertukar kebudayaan dengan peserta lainnya, dan usai mengikuti rangkain kegiatan IYC, output yang diharapkan adalah peserta diwajibkan membuat project sosial yang bertujuan memajukan daerahnya maisng-masing.” ungkap Nanda.
Indonesian Youth Conferences hadir sebagai wadah untuk anak muda berbagi mimpi, ide, dan kreatifitas dalam menciptakan dampak positif bagi Indonesia. IYC 2014 yang diadakan kali ini adalah IYC angkatan ke tiga, dimulai sejak tahun 2010, lalu 2012 dan kini 2014.
Nanda merasa sangat bersyukur dan tidak menyangka atas terpilih dirinya lolos di ajang bergengsi sebagai Duta Forum Indonesian Youth Conferences (IYC) 2014 mewakili Provinsi Aceh, bahkan dirinya merasa salah satu mimpinya telah terwujud.
“Ini amanah yang membahagiakan dan membanggakan, namun menantang sekaligus butuh pertanggung jawaban. Oleh sebab itu Nanda meminta agar semua pihak khususnya anak muda Aceh mau diajak bekerjasama, memiliki kesadaran untuk membangun Aceh yang lebih baik,” tutup Nanda yang juga merupakan Alumni Sekolah Demokrasi Aceh Utara Angkatan III. []

Related Posts