Soal ISIS, Clinton Salahkan Obama

Mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Hillary Clinton.
AcehXPress.coWASHINGTON – Mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Hillary Clinton, membicarakan mengenai munculnya gerakan militan Islam di Irak dan Suriah (ISIS). Menurutnya, itu semua terjadi karena gagalnya kebijakan Presiden AS Barack Obama.

Secara khusus Clinton menyalahkan keputusan AS untuk tetap mendukung Presiden Suriah Bashar al Assad. Hal tersebut semakin membuka jalan bagi ISIS untuk semakin gencar memberikan perlawanan.

"Kegagalan untuk membantu membangun kekuatan tempur orang-orang kredibel adalah penggagas protes terhadap Assad. Ada Islamis, ada sekuler, ada segala sesuatu di tengah. Kegagalan untuk melakukan itu meninggalkan kekosongan besar yang membuat kelompok militan sekarang telah terisi," kata Clinton kepada Atlantic, Senin (11/8/2014).

Sebelumnya Obama, yang mengawasi penarikan pasukan AS dari Irak pada 2011, bersumpah untuk tidak mengirim pasukan AS kembali ke negara itu. Obama meminta kepada Irak untuk membuat sebuah pemerintahan yang baru untuk menghadapi ancaman dari para kelompok militan.

Nah, dalam hal ini Clinton menyayangkan ketidakmampuan Obama untuk mengatasi ancaman yang datang dari para jihad.

"Negara-negara besar perlu membuat prinsip-prinsip pengorganisasian, dan 'Jangan melakukan hal-hal bodoh' bukan prinsip pengorganisasian," tutur Clinton, mengacu pada slogan Obama.

Clinton menjelaskan, AS harus bisa mengembangkan strategi secara menyeluruh untuk mengatasi gerakan Islam radikal itu. Caranya seperti membuat sebuah gerakan serupa seperti perjuangan panjang AS melawan komunis.

“Salah satu alasan kenapa saya khawatir mengenai apa yang terjadi di Timur Tengah sekarang karena kelompok militan yang bisa memengaruhi Eropa dan Amerika. Kelompok-kelompok itu telah mengatur wilayah. Mereka tidak akan tinggal di satu tempat. Mereka akan memperluas untuk melawan negara Barat, melawan tentara salib, dan kami semua termasuk kategori itu,” ujar Clinton.

"Bagaimana usaha kami menahan gerakan itu? Saya berpikir banyak tentang penahanan, pencegahan, dan kekalahan," lanjutnya. [okezone]

Related Posts


EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng
:lv