![]() |
ilustrasi |
Situs emirates247.com melaporkan, Selasa (16/9), perempuan tidak disebutkan namanya ini juga telah melahirkan seorang anak laki-laki. Dia mengaku harus mengatasi depresinya termasuk mencoba mencintai si buah hati namun dia kerap melihat bayangan ayahnya di wajah sang anak. "Itu membuat saya sulit menyayangi bayi saya," ujarnya.
Ayah gadis itu diketahui telah memperkosanya saat si perempuan berusia antara 10-17 tahun. Dia juga telah hamil dua kali namun keguguran.
Perempuan itu telah lari dari rumah keluarganya saat 18 tahun dan punya kekasih. Namun belum berapa lama memiliki pacar dia melahirkan dan diyakini bayi dari ayah kandungnya sendiri, peristiwa ini terjadi pada 2005.
Empat tahun kemudian, hal sama terjadi pula pada adik perempuan gadis itu. "Adik saya menceritakan dia telah diperkosa ayah kami dan memperlihatkan bukti DNA-nya. Saya memutuskan menceritakan kejadian sebenarnya," katanya.
Kejadian berawal pada 1999, perempuan itu baru berusia 10 tahun dan dia ditinggal sang ibu bekerja. Tapi hal ini tetap dirahasiakan dari ibunya. Tiga tahun menghadapi kelakuan ayahnya, gadis itu tak lagi kuasa, dia menceritakan hal ini pada ibunya.
Bukannya membela si anak, ibu gadis itu malah tidak percaya dan mengatakan pada anaknya jangan menambah beban pikiran. Dia pun mengadu pada pihak kepolisian. Awalnya tudingan pemerkosaan tak terbukti, namun kejadian terbaru berhasil membuktikan sang ayah memang melakukan kekerasan seksual pada dua anak perempuannya.
Bapak itu pun dijebloskan ke penjara dengan hukuman 19 tahun. Dinas pelayanan sosial pun kena sanksi lantaran berkali-kali sang gadis meminta tolong mereka tidak bertindak. []
merdeka
EmoticonEmoticon