Kabag Ops dan Kasat Res Narkoba Polres Langsa Diganti


Foto: Muhar Sab | AcehXPress.com
AcehXPress.co| Langsa - Kapolres Langsa AKBP Hariadi SH SIK, Jumat (5/9/2014) melaksanakan serahterima jabatan (Sertijab) empat perwira polisi di jajaran Polres setempat. Diantaranya, jabatan Kabag Ops yang sebelumnya dijabat Kompol Galih Indragiri SIK, kini dijabat oleh Kompol Imam Asalafi SIK.

Kemudian, Iptu Rafi Darmawan SE yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Res Narkoba Polres setempat menjadi Kapolsek Manyak Payed, dan Iptu Suparwanto menerima tugas sebagai Kapolsek Langsa Barat.

Foto: Muhar Sab | AcehXPress.com
Hal tersebut dilakukan erdasarkan peraturan Kapolri Nomor 23 Tahun 2010 tertanggal 30 september 2010 tentang perubahan atas keputusan kapolri : Kep / VI /2010 tanggal 14 juni 2010 tentang organisasi dan tata kerja satuan-satuan organisasi pada tingkat kepolisisan Negara Republik Indonesia Resort (Polres) menyatakan perpindahan dan pergantian (serah terima jabatan, red).

Kapolres Langsa, Hariadi, SH SIK, dalam sambutannya mengatakan, agar semua anggotanya dapat menjalankan tugas sebagai mana mestinya dan selalu menjaga koprs. Dan rekan yang menjabat di tempat baru, kata Kapolres, dapat melaksanakan sistem kerja.
“Hal yang paling utama adalah sumber daya manusia lingkungan kerja baru, dan melihat kelingkungan luar kerja serta harus melihat dari berbagai aspek dan itu harus dikuasi oleh seorang pimpinan,” ujar Kapolres Langsa Hariadi. [Muhar Sab]

Related Posts


EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng
:lv