Wali Nanggroe Harap Mahasiswa Bersinergi dengan Pemerintah untuk Bangun Aceh

Wali Naggroe Aceh, Malik Mahmud Al-Haytar
AcehXPress.coWali Nanggroe Aceh, Malik Mahmud Al-Haytar mengajak seluruh mahasiswa yang merupakan generasi penerus bangsa untuk bersatu dalam memberikan kontribusi untuk sama-sama menjaga dan membangun Aceh. Malik berharap kepada aktivis mahasiswa untuk bersinergi dengan pemerintah dalam mengisi pembangunan Aceh.
Hal ini disampaikan Wali Nanggroe Aceh dalam pertemuan silaturrahmi dengan sejumlah aktivis mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Banda Aceh di kantor Majelis Adat Aceh, Komplek Keistimewaan Aceh.
“Nyan gata-gata penerus bangsa ukeu dan tanyoe beumeusaboh bangsa Aceh. Geutanyoe sama-sama harus ta jaga bumo Aceh nyoe”, ujarnya yang dituliskan Selasa (9/9/2014).
Dalam kesempatan itu, ketua umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Banda Aceh, Indra Abidin menjelaskan pertemuan dengan wali nanggroe untuk membahas program kerja yang akan dilaksanakan HMI cabang Banda Aceh dalam waktu dekat serta mengajak wali nanggroe untuk memberi kuliah umum di setiap kampus di Aceh.
“Dalam kesempatan tersebut, kami juga mengajak Wali untuk lebih dekat dengan mahasiswa dengan cara mengisi kuliah umum disetiap kampus yang ada di Aceh. Tujuannya untuk membuka paradigma dan pandangan mahasiswa terhadap keberadaan Wali Nanggroe di Aceh”, kata Indra Abidin, Senin (8/9) pada saat pertemuan dengan Wali Nanggroe di kantor MAA.
Lebih lanjut, ia menegaskan komitmennya bersama pengurus HMI cabang Banda Aceh untuk saling memberikan kontribusi nyata dalam memakmurkan Aceh. [tgj]

Related Posts


EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng
:lv