Puan Maharani |
"Jangan dibawa-bawa. Apa yang saya lakukan merupakan kinerja dan fakta di lapangan," kata Puan di Istana Merdeka, Ahad, 26 Oktober 2014.
Menurut Puan, bahwa Megawati adalah ibunya merupakan sebuah fakta yang tak bisa diubah. "Tapi bukan hanya itu yang dilihat. Banyak hal yang harus dilihat untuk mengukur potensi atau kapasitas," katanya.
Lantaran menjadi menteri di kabinet Jokowi, apakah Puan akan melepas jabatan struktural di partai? "Ini akan diputuskan ketum. Saya sekarang fokus di eksekutif," kata Puan.
Jokowi memilih Puan sebagai menteri koordinator karena Puan merupakan politikus perempuan yang kaya pengalaman. Kualitas Puan, kata Jokowi, sudah teruji saat pemilu legislatif dan presiden lalu. "Beliau itu panglima politik dalam Pemilu 2014. Beliau juga aktif dalam kegiatan sosial untuk rakyat kecil," katanya. [Tempo]
EmoticonEmoticon