Ahok: FPI Benci Saya, Saya Benci FPI


AcehXPress.coWakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) langsung bersemangat ketika ditanya soal aksi Front Pembela Islam (FPI) yang terus menuntutnya untuk mundur. Ahok menegaskan, dia tidak takut sama sekali dengan ormas Islam radikal itu.

"Saya tidak takut dengan FPI. Kalau mereka mau demo lagi, silakan saja. Saya hadapi. FPI benci saya. Saya juga benci FPI," ujar Ahok dengan nada lantang usai menjadi pembicara dalam program konservasi dan upaya hemat air di Provinsi DKI Jakarta, Rabu (8/10).

Ditanya bagaimana menghadapi FPI yang tidak setuju dia menjadi gubernur DKI Jakarta, Ahok mengatakan banyak cara. Namun, dia enggan mengungkapkannya.

"Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghadapi ormas seperti itu. Kita lihat saja nanti," ujar Ahok.

Jumat pekan lalu, FPI melakukan demo anarkis menuntut Ahok mundur di Gedung Balai Kota dan DPRD DKI. Padahal, di saat yang bersamaan, Ahok sedang berkunjung ke Korea Selatan.

Akibat aksi anarkis itu, belasan anggota FPI diamankan. Polisi juga sudah menyebar foto Habib Novel, dalang demo sarat kekerasan tersebut. []



merdeka

Related Posts


EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng
:lv