Ini 5 Kuliner Indonesia yang Mendunia

AcehXPress.coIndonesia dikenal akan budaya yang beragam. Hal ini yang menghasil berbagai macam kuliner hadir di Tanah Air. Setiap daerah memiliki masakan khas tersendiri.
Kuliner khas Indonesia menjadi karakteristik di mata dunia. Tak hanya digemari oleh masyarakat lokal saja, banyak diantaranya wisatawan asing yang jatuh hati pada masakan Indonesia.
Cita rasa khas masakan Indonesia berasal kekayaan rempah yang dimiliki Bangsa ini. Nah, berikut beberapa kuliner khas Indonesia yang mendunia :
Nasi Goreng
Makanan satu ini memang sudah tersohor di beberapa negara di Asia. Hampir semua masyarakat Tanah Air pernah menikmati nasi goreng. Pembuatan nasi goreng juga terbilang mudah.
Banyak kreasi pembuatan nasi goreng, ada yang menggunakan kecap ada jug ayang menggunakan bumbu lainnya. Umumnya nasi goreng juga bisa dipadukan dengan tambahan telur, ayam, ati ampela, baso , sosis, jamur dan ikan teri.

Sate
Sate merupakan makanan yang terbuat dari potongan daging dan ditusuk menggunakan tusukkan yang terbuat dari bambu. Sate disajikan dengan lumuran bumbu kacang. Sate juga menjadi salah satu makanan yang mampu menghasilkan variasi menarik dan tumbuh berkembang di seluruh wilayah di Indonesia.

Soto Betawi
Siapa yang tidak mengenal soto betawi? Soto yang khas berasal dari Jakarta ini memang memiliki aroma yang begitu nikmat berkat perpaduan rempah-rempah yang digunakan dalam pembuatannya. Soto ini dibuat dari daging sapi dan juga jeroan.
Bakso
Makanan ini sudah tak asing dikalangan umum. Bakso menjadi makanan favorit segala usia. Makanan yang terbuat dari campuran daging sapi giling dan tepung ini dihidangkan dengan kuah kaldu bening dan campuran mie atau bihun.

Gudeg
Makanan asli Indonesia ini berasal dari Yogyakarta. Makanan ini dibuat menggunakan nangka yang dimasak dengan santan. Dalam pembuatannya, Gudeg dimasak dalam waktu yang cukup lama.
Gudeg memilki kuah berwarna coklat berkat campuran daun jati yang dimasak secara bersamaan. Makanan ini biasanya disajikan dengan kuah santan kental ayam kampong, sambal, telur, tahu atau juga tempe. []


berbagai sumber


EmoticonEmoticon