Tengah Malam Berkeliaran di Banda Aceh, Gadis Asal Tamiang ini Mengaku Cari Kerja

ilustrasi
AcehXPress.coSeorang gadis berinisial DA (20) diamankan oleh sejumlah anak muda di Gampong Beurawe, Kecamatan Kuta Alam, Banda Aceh, karena masih berkeliaran hingga tengah malam sekitar pukul 00.30 WIB tadi malam. Bahkan DA nyaris dibawa oleh orang tak dikenal yang mengaku telah menghabiskan uang untuk DA sebesar Rp 150 ribu.

Saat ditanya oleh seorang pemuda bernama Reza Gunawan ke mana tujuannya, DA tidak bisa menjelaskan. DA hanya mengaku datang ke Banda Aceh hendak mencari pekerjaan dan sudah janjian dengan seseorang yang baru dikenal melalui handphone.

Karena tidak ada kejelasan arah tujuan, Reza mengantar DA yang mengaku dari Aceh Tamiang ke kantor Polisi Syariat Banda Aceh setelah mengantarnya ke Polsek setempat. "Karena gak ada arah tujuan, kami antar saja ke kantor polisi syariat," kata Reza Gunawan, Selasa (23/9).

Kata Reza, sebelumnya DA sempat dijemput oleh seorang laki-laki yang juga tidak dikenal oleh DA. Namun pemuda setempat tidak menyerahkannya karena DA tidak kenal. Bahkan pemuda tersebut meminta uang Rp 150 ribu yang telah habis agar dikembalikan.

"Pemuda itu meminta dikembalikan uang Rp 150 ribu yang telah dihabiskan untuk kebutuhan DA, namun kita tidak memberikannya karena ada gelagat yang tidak baik," ujarnya.

Kemudian Reza mengantar DA ke kantor polisi sebelum diantar ke kantor Polisi Syariat, sambil mengajak pemuda yang hendak membawa DA tersebut. "Namun tiba-tiba dalam perjalanan pemuda itu menghilang, tidak ikut ke kantor polisi, lalu polisi menolak untuk menangani, baru kemudian diantar ke kantor Polisi Syariat," imbuhnya.

Kemudian, katanya, baru setelah itu datang seorang laki-laki lain berinisial LK (20) setelah dihubungi lewat handphone. Bersama DA, laki-laki tersebut juga langsung diboyong ke kantor Polisi Syariat dan keduanya masih ditahan untuk diperiksa lebih lanjut.

Sementara itu menurut pengakuan DA di kantor Polisi Syariat, ia tiba di Banda Aceh Senin malam (22/9) sekira pukul 22.00 WIB. Lalu dia menghubungi seorang laki-laki berinisial L (24) yang baru dikenalnya melalui handphone. 

L, merupakan warga Krueng Geukuh, Kabupaten Aceh Utara, namun sekarang menetap di Banda Aceh. "Saya datang ke Banda Aceh untuk mencari kerja, jadi saya kenalan lewat handphone LK itu, katanya mau membantu cari pekerjaan untuk saya," kata DA. []




merdeka

Related Posts


EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng
:lv